Last updated on 30 Juni 2023

Bidakara merupakan kompleks perkantoran di daerah Jalan M.T. Haryono, dekat monumen Pancoran di Jakarta Selatan yang dikelola oleh Yayasan Kesejahteraan Karyawan Bank Indonesia dan Dana Pensiun BI melalui PT Mekar Prana Indah.
Dirancang keroyokan oleh tim arsitek Gubah Laras (yang mempersembahkan anda Soejoedi dan karya-karya fenomenalnya) dan Tetra Hedra (yang mempersembahkan anda Gedung Kemenkop UKM), dengan interiornya dirancang oleh Atelier 6, kompleks Bidakara dibangun di bekas perumahan karyawan BI Pancoran mulai Oktober 1996 hingga diresmikan pada tanggal 28 Februari 1998 oleh Gubernur BI Syahril Sabirin. Operasional dimulai dua bulan kemudian.
Kompleks seluas 4,5 hektar tersebut terdiri dari empat bangunan yang terdiri dari Menara Bidakara I, Menara Bidakara II, Hotel Bidakara, Gedung Binasentra dan Balai Sidang Birawa.

Menara Bidakara I adalah gedung tertinggi kawasan ini, dengan tinggi 126 meter menaungi 23 lantai dan 3 basement, dengan luas lantai keseluruhan mencapai 47.400 meter persegi, dengan gaya arsitektur pasca-modern. Gedung ini terpecah menjadi tiga bagian; podium berlantai 3 dan 3 basement, badan gedung yang terpecah menjadi 3 bagian, dari lantai 4-23, dan muncuk gedungnya yang berbentuk piramida.
Pada tahun 2010, pengelola kawasan ini menambah gedungnya yang memiliki 22 lantai dan luas lantai mencapai 23 ribu meter persegi, bernama Menara Bidakara II. Tidak ada informasi mengenai nama arsitek gedung tersebut, tetapi foto yang beredar di Skyscrapercity menunjukkan Duta Graha Indah sebagai pemborongnya. Konstruksi diperkirakan berlangsung 2008-2010 berdasarkan thread Skyscrapercity
Hotel Bidakara (Agoda/Booking), tambahan berikutnya, memiliki 10 lantai dan 174 kamar. Hotel ini dilengkapi dengan 18 ruang rapat, 4 rumah makan dan kolam renang. Ballroom dan layanan toko bisa didapatkan langsung lewat Balai Sidang Birawa di sebelahnya. Balai sidang tersebut menampung maksimal 3000 orang. Baik hotel dan gedung pertamanya dibangun oleh PP Taisei.
Dan yang terakhir adalah gedung Binasentra yang hanya memiliki 4 lantai, digunakan sebagai perkantoran, puskesmas dan pusdiklat Bidakara.
Data dan fakta
Alamat | Jalan Jenderal Gatot Subroto Kav. 71-73 Tebet, Jakarta Selatan, Jakarta |
Arsitek (Menara I & Hotel, J.O.) | Tetra Hedra Gubah Laras |
Pemborong (Menara I & Hotel) | PP Taisei |
Pemborong (Menara II) | Duta Graha Indah |
Lama pembangunan (Menara I & Hotel) | Oktober 1996 – Februari 1998 |
Lama pembangunan (Menara II) | 2008 – 2010 |
Jumlah lantai (Menara I) | 23 lantai 3 basement |
Jumlah lantai (Hotel) | 10 lantai 3 basement |
Jumlah lantai (Menara II) | 22 lantai |
Tinggi gedung (Menara I) | 126 meter |
Jumlah kamar (Hotel) | 174 |
Referensi
- Satim; Ipung; tim redaksi Clapeyron (1997). “Proyek Pembangunan Komplek Bidakara: Tepat Waktu Dengan Metoda Pelaksanaan Standar”. Clapeyron Vol. 36, 1997, hal. 12-13
- Website resmi Menara Bidakara, diakses 25 Mei 2020:
- Arsip web lama, tertanggal 2003
- Website resmi Menara Bidakara saat ini (arsip)
- Website resmi Hotel Bidakara (arsip)
- gun (1998). “Dana Pensiun BI Bangun Bidakara”. KOMPAS, 5 Januari 1998, hal. 2